Satu Frekuensi Fikih Kebangsaan Lirboyo dan Manhaj Moderat KH Maimun Zubair Riwayat Gus Baha’ (Catatan Dokumentasi Sowan Sarang dan Narukan, Bagian Pertama)

0
1774

Selasa malam kemarin (25/08), sehabis jamaah Isya Tim Fikih Kebangsaan Lirboyo: Gus Muhas Sarang, Gus Rif’an Haqiqi Berjan, Gus Alfanul Makky Kebumen, serta tim Aswaja Muda: Ahmad Muntaha AM dan M Herman Efendi Pagergunung Magelang, berkesempatan sowan K.H. Bahauddin Nur Salim (Gus Baha’).

Ditempat beliau, Lembaga Pembinaan Pendidikan dan Pengembangan Ilmu Al-Qur’an (LP3IA) Narukan Rembang, 7 Muharram 1442 H/25 Agustus 2020 M, terjalin diskusi gayeng tentang Fikih Kebangsaan Lirboyo dan Manhaj Samahah (Moderat) KH Maimun Zubair riwayat Gus Baha’. 

Dalam kesempatan malam kemarin, Gus Baha’ menyampaikan bahwa Islam itu sejalan dengan negara. Islam akan dibawa oleh Pegawai Negeri Sipil (PNS). Orang Islam sekecil apapun, meskipun awam, apapun punya peran penting dalam mensyiarkan Islam. Jangan mudah mencela. Jangan mudah mencelanya dengan mengatakan: “Islam KTP”. 

Selain itu, masih banyak lagi hal menarik dalam diskusi gayeng selama sekitar satu jam empat puluh menit tersebut.

Ini baru perjumpaan awal. Semoga bisa disusul dengan perjumpaan-perjumpaan lanjutan di waktu-waktu berikutnya.

Selain itu, semoga penulis bisa berbagi catatan perjumpaan ini. Meski secara bertahap. Bismillah.